Bertempat di Wisma Makara Universitas Indonesia Depok Jawa Barat rakornas JSIT Bidang Pandu SIT ini telah digelar. Kegiatan yang berbarengan dengan Rakornas Litbang JSIT Pusat ini di hadiri oleh 14 Orang peserta yang mewakili wilayah Nanggroe Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Sumatera Selatan, Bengkulu, Lampung, Banten, DKI Jaya, Jawa Tengah-DIY, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Bali dan Kalimantan.
Rakornas ini bertujuan mengevaluasi Kegiatan Pandu SIT Pada Tingkat Wilayah, melakukan konsolidasi Struktural Pandu SIT dan membahas Persiapan Perkemahan Tingkat Nasional yang ke 1. Acara ini dibuka oleh Ketua JSIT Pusat, Drs. A. Syukro Muhab, M.Pd. Dalam sambutannya pria energik yang sehari-hari aktif sebagai dosen UNJ tersebut menyatakan bahwa Pandu SIT adalah salah satu sarana (wajihah) untuk meningkatkan kualitas peserta didik Sekolah Islam Terpadu, agar mereka menjadi insan yang berkualitas serta bermanfaat bagi masyarakat. Pada kesempatan yang sama beliau juga berharap agar event Nasional dalam bentuk perkemahan dapat segera terwujud, sebagai bentuk keseriusan Pandu SIT dalam menjalankan program-programnya yang telah dihasilkan dalam Mukernas sebelumnya.
Acara yang diselenggarakan pada Sabtu-Ahad, 24 – 25 November 2007 dipimpin oleh Ahmad Fikri, S.Pd yang kini menjadi Plt Koordinator Nasional (KorNas) Pandu SIT (PSIT) menggantikan Agus Sujatmiko yang tengah mengambil program short course ke luar negeri. Dalam sidang pertama, kak Fikri yang sehari-hari bekerja di Makmal Pendidikan Dompet Dhuafa ini, memresentasikan program kerja Nasional yang dikemas dalam 5 (lima) program pokok. Ke lima program pokok tersebut terdiri dari : penyempurnaan struktur organisasi, tertib administrasi, peningkatan kompetensi, penyempurnaan kurikulum dan penyelenggaraan event.
Dalam sidang-sidang berikutnya dihasilkan beberapa rekomendasi di antaranya :
1. Rekomendasi komisi tentang event dan organisasi meliputi penyelenggaraan TFT yang berjenjang dan berkesinambungan, penyelenggaraan Leadership and Motivation Training bagi para pembina, calon pengurus dan para anggota PSIT, melengkapi kepengurusan PSIT hingga tingkat Koordinator Daerah.
2. Komisi Administrasi Dan Organisasi menyatakan kebutuhan akan pendataan trainer, pembina dan anggota, standarisasi atribut dan pembuatan kartu anggota.
3. Komisi Kurikulum merekomendasikan tentang perlunya segera dibuatkan suplemen implementasi kurikulum, dan standarisasi penyelenggaraan TFT serta standarisasi kualifikasi trainer.
4. Persiapan Perkemahan Tingkat Nasional yang disepakati dalam bentuk pesta, koordinator OC : Bapak Ihtianto, rencana pelaksanaan pada bulan Juli 2008 bertempat di Cibubur Jakarta.
Pada kesempatan ini pula, telah dilakukan sharing antar wilayah mengenai perkembangan serta kendala-kendala yang dihadapi di masing-masing daerah. Dalam sharing ini didapat kesimpulan bahwa :
- 90 % kegiatan PSIT di wilayah telah terselenggara, namun buku kurikulum yang ada belum dapat memenuhi kebutuhan para pembina di unit-unit PSIT tingkat sekolah. Untuk itu mereka sangat membutuhkan buku panduan yang aplikatif dalam menyelenggarakan kegiatan.
- Baru separuh wilayah yang telah memiliki kepengurusan PSIT, sementara wilayah lainnya baru memiliki koordinator, bahkan ada yang belum memiliki struktur PSIT dikarenakan pengurus wilayah JSIT yang belum dioptimalkan.
- Keinginan untuk melakukan akselerasi penyelenggaraan PSIT sangat kuat, karena para peserta sangat mendambakan sebuah kegiatan alternatif yang dapat meningkatkan kualitas SDM umat ini.
Acara yang berakhir hingga siang menjelang sore ini ditutup oleh Plt KorNas PSIT, Ahmad Fikri, dengan harapan beberapa rekomendasi yang telah disampaikan dalam forum Rakornas tersebut segera terwujud, termasuk rencana Munas PSIT. Selamat berjuang
Sumber: http://pandusit.wordpress.com/2007/11/26/rakornas-jsit-bidang-pandu-sit/
Alhamdulillah, Gerakkan terus kegiatan pedidikan di semua SIT .
Pandu SIT telah berintegrasi dengan Gerakan Pramuka menjadi Pramuka SIT. Maka segeralah mengurus nomor gugus depan ke Kwartir Cabang (Kwarcab Kodya Malang) melalui Kwartir Ranting (Kwaran). Oye !
aslkm. kami perusahaan yg memproduksi alat-alat peraga edukasi (APE) ingin menawarkan produk kami utik lembaga anda dan lembaga yang ada di naungan jsit